Wednesday, November 30, 2011

Berfatwa Tanpa Ilmu

Dan janganlah kamu mengikuti apa yang kamu tidak mempunyai pengetahuan tenatang nya. Sesungguhnya pendengaran, penglihatan, dan hati, semuanya itu akan diminta pertanggungjawabannya.” (QS Al-Isra : 36)

Tafsir Ayat Secara Umum

Kita perlu mengetahui perkataan ahli tafsir ulama salaf agar tidak keliru menafsirkan ayat, karena orang yang berilmu berhak jadi panutan untuk generasi selanjutnya.


Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sady berkata : “ Janganlah kamu mengerjakan sesuatu yang kamu tidak tahu dalilnya. Akan tetapi telitilah sebelum kamu berkata atau berbuat. Janganlah kamu mengira semua tindakan berlalu begitu saja tanpa imbalan atau hukuman, karena pada hakikatnya setiap hamba akan ditana apa yang dikatakan dan yang diperbuat oleh anggota badannya. Dan itu semua diciptakan agar manusia beribadah kepada Alloh.” (Taisir Karimir Rahman)